Faktualpost.Com – Bandar Lampung, Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Provinsi Lampung akan Menggelar Konfrensi Wilayah (Konferwil) XI di Kampus Universitas Ma’arif Lampung (Umala) Kota Metro pada 29 – 30 Juli 2023 mendatang. agenda tersebut mengusung tema membangun kemandirian dan Bersinergi dalam merawat Jagad dan membangun Peradaban.
Ketua Pelaksana Konferwil XI Prof.Alamsyah mengatakan Konferwil XI akan di hadiri berbagai tokoh di antaranya Ketua Umum PBNU KH.Yahya Kholil Staquf, Sekretaris Jendral PBNU Saifullah Yusuf, Gubernur lampung Arinal Djunaidi dan Sejumlah Tokoh NU Baik Nasional maupun Daerah Lampung.
“Agenda Utama dalam Kegiatan tersebut adalah Pemilihan Ketua PWNU Provinsi Lampung periode 2023-2028 serta menyusun program lima tahun kedepan dan membentuk Kepengurusan Baru,” Ujarnya
“Kalau peserta Konferwil itu yang di Undang secara resmi ada 964, tapi untuk suara itu hanya 241 dari perwkilan PCNU dan MWC,” kata Prof Alamsyah dihubungi di Bandar Lampung,Senin(24/7/2023)
“Persiapan Kami sudah 80-90 persen, mulai dari Sarana Dan Prasarana,Penginapan Tamu Undangan, hingga Lahan Parkir para tamu undangan, nantinya menginap di pondok pesantren terdekat di sekitar Kampus Umala Kota Metro,”tambahnya
Ia berharap Konferwil dapat di selenggarakan dalam nuansa yang riang gembira dan Damai.
“Dan,Pengurus yang terpilih bisa mengemban amanah dengan baik,”tutupnya (red)